Ingin dilihat pengaruh skore math terhadap skore read dimana skore socst (pelajaran sosial) menjadi variabel moderating. Data yang digunakan “hsbdemo.sav” yg merupakan data dari 200 orang pelajar.  ( Link data : hsbdemo.sav )

Model Analisa

Melihat Dekripsi Variabel read , math & socst

Melakukan analisa pengaruh interaksi math dengan socst terhadap read

Hasil menunjukan adanya pengaruh interaksi “c.math#c.socst” dengan nilai p-value 0.032.  Untuk melihat bagaimana bentuk interaksi yang terjadi antara math dengan socst akan dijelaskan dengan grafik slope pengaruh math terhadap read´pada kondisi nilai socst tetap. Misal nilai socst ditentukan ada 10 nilai, yaitu 30, 35, 40, 45, 50, 55, 60, 65, 70, 75.  Berikut perintah melihat perubahan nilai read/slope pada beberapa nilai socst yang tetap (nilai antara 30 sampai dengan 75).

Hasil tabel diatas menunjukan slope (perubahan nilai read setiap perubahan satu satuan nilai math) dimana socst konstan dengan 10 nilai yang berbeda. Terlihat bahwa slope menunjukan nilai tidak signifikan pada socst dengan nilai 30.

Selanjutnya kita bisa menggambarkan slope dibeberapa nilai konstan socst  30 sampai dengan 75 dengan menarik garis yang melalui dua nilai math. Misalkan ditarik garis slope yang melewati nilai math 30 sampai dengan 70. Sintax berikut menunjukan nilai dari read untuk beberapa nilai konstan socst pada titik math = 30 dan math=75

Hasil analisa dalam tabel menunjukan koordinat titik beberapa nilai socst pada nilai math=30 sampai math=70. Kemudian akan ditarik garis yang melalui kedua titik tersebut dengan menggunakan sintax sebagai berikut.

Tampak bahwa gap antar nilai socst pada saat math=30 terlihat kecil, kemudian semakin besar nilai math maka gapnya semakin besar. Dapat dikatakan bentuk interaksi yang terjadi bahwa semakin tinggi nilai socst maka pengaruh math terhadap read semakin besar.